Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Selamat Datang di Laman Website Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda Semarum Ds. Semarum Kec. Durenan Kab.Trenggalek

Kata Mutiara

Murid yang dipersenjatai dengan informasi Akan selalu memenangkan pertempuran

MI Nurul Huda Semarum

Jalan Masjid Darul Ulum Nomer 13 Desa Semarum Kec. Durenan Kab. Trenggalek Telepon (0355) 876541 Kode Pos : 66381

VISI

Berprestasi, berwawasan global dan berakhlakul karimah

Henry Adam

Seorang Guru Menggandeng tangan, Membuka pikiran Menyentuh hati, Membentuk masa depan Seorang Guru berpengaruh selamanya Dia tidak pernah tahu kapan pengaruhnya berakhir

18 Sep 2012

Kami tak mau KALAH ......

Tepatnya hari Senin 10 September 2012 yang ikut memeriah pada pawai karnaval TK/RA/BA/PAUD Kec. Durenana merupakan penampilan perdana BAHANA NADA MARCHING BAND sungguh luar biasa dan patut dapet dibanggakan kreatifitas siswa-siswi MI NURUL HUDA SEMARUM. Walaupun dengan segala keterbatasan dan fasilitas yang minim, namun penampilan tim ini luar biasa. dengan menbawakan lagu yang tidak asing lagi di telinga masyarakat yaitu dengan judul iwak penyek dan sholatulloh dengan personil rata-rata mereka siswa yang duduk di bangku kelas satu dan dua dengan apik menunjukkan kebolehanya dalam atraksinya. Mereka patut diacungi jempol, mengingat waktu berlatih yang cukup singkat. Semoga ke depan lebih meningkat dengan banyak berlatih dan semakin lengkap sarana penunjangnya. Yang agendanya kegiatan ini akan kami jadwalkan untuk berlatih setiap hari Minggu pagi untuk mengisi hari liburan anak.

Wisuda Purnawinyata Tahun Pelajaran 2011/2012

Puji syukur atas berkah rahmat Allah SWT yang telat melimpahkanah segala rahmatnya agenda kegitan akhir tahun pelajaran 2011/2012 yang di konsep dengan serangkaian acara yaitu Wisuda Purnawita Siswa Kelas VI (enam) cukup meriah dengan adanya tampilan kreatifitas anak-anak yang menghidupkan suasana kemerihaan. Turut hadir juga Bapak/Ibu wali murid kelas 1 s/d kelas 6 yang ikut menyaksikan rangkaian kegiatan yang di kemas begitu menarik tamu undangan dan hadirin yang hadir tidak melewatkan detail demi detail acara yang di suguhkan. Dalam sambutan Kepala Madrasah untuk hasil Ujian Nasional tahun ini membagakan nilai rata-rata siswa yang bagus. Semua prestasi yang di dapatkan anak tidak lepas dari kemauan anak untuk belajar dan tentunya dukungan dari Bapak/Ibu dan wali murid serta warga madrasah yang ikut berperan aktif demi kemajuan pendidikan di bawah naungan LP Ma'arif Trenggalek ini. Kalau kita bener cermati lulusan madarsah sebenarnya mempunyai pola kebermanfaatan dirinya bagi dirinya dalam menjalani kehidupan. Berbagai ilmu yang dipelajarinya serta pembiasaan sikap dan perilaku baik yang dijalaninya pada masa pendidikan yang ekuivalen dengan peningkatan kualitas karakter baik (berpikir, bersikap, berprilaku, semangat dan daya tahan hidup, serta kecerdasan emosional). Dengan kata lain, lulusan madrasah memiliki kualitas hidup yang terus meningkat dan membaik, jujur, optimis, visioner, kreatif, serta tidak mudah menyerah dan putus asa.....